POLRES POLMAN, Infosulbar.com – Warga Desa Sumarrang, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar (Polman) dikejutkan oleh penemuan sesosok mayat perempuan di Dusun Satu Lambe Lotong, Selasa (04/02/25).

Korban diketahui bernama Sitti (70), yang sebelumnya dilaporkan hilang sejak 30 Januari 2025.

Gabungan personel Polres Polman dan Polsek Campalagian segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna mengungkap penyebab pasti kematian korban.

Menurut keterangan anak korban, Raja (40), ibunya tidak kembali ke rumah sejak Kamis, 30 Januari 2025.

Terakhir kali, korban terlihat oleh tetangganya, Mahmud, sekitar pukul 16.00 WITA, saat hendak menuju kebun miliknya yang berjarak tiga kilometer dari rumah.

Namun, hingga malam hari korban tak kunjung pulang, sehingga keluarga dan warga sekitar memulai pencarian.

Upaya pencarian terus dilakukan hingga Selasa, 4 Februari 2025.

Sekitar pukul 15.00 WITA, Rahman (40), salah satu warga yang turut mencari bersama keluarga korban, menemukan mayat Sitti di antara semak-semak setelah anjing peliharaannya mencium bau di sekitar lokasi.

Rahman kemudian segera melaporkan temuan ini kepada keluarga dan pihak kepolisian.

Kasat Reskrim Polres Polman, AKP Budi Adi, mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil penyelidikan awal, diduga korban tersesat akibat kondisi pikun dan akhirnya meninggal dunia di tengah area perkebunan.

Lokasi yang tertutup semak-semak diduga menjadi alasan sulitnya pencarian selama lima hari terakhir.

Pihak keluarga menolak dilakukan visum maupun autopsi dan menerima kejadian ini dengan ikhlas.

Saat ini, jenazah korban telah dibawa ke rumah duka untuk segera dimakamkan.

Peristiwa ini menjadi pengingat bagi masyarakat agar lebih memperhatikan anggota keluarga yang sudah lanjut usia, terutama mereka yang memiliki kondisi tertentu seperti pikun, guna menghindari kejadian serupa di masa mendatang.

 

(*Hprs/Mull)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *