POLMAN,Infosulbar.com – Kapolsek Tinambung, Iptu Haspar, menunjukkan komitmennya terhadap ketahanan pangan dengan terjun langsung ke lapangan, memantau perkembangan lahan pertanian yang dikelola oleh Kelompok Tani Siarirah di Desa Galung Lombok, Kecamatan Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar, Selasa (20/11/2024).
Didampingi Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Nasrullah dan Bhabinkamtibmas Desa Galung Lombok, Brigpol Mus Muliyanto, kunjungan ini bertujuan untuk memastikan pertanian di wilayah tersebut tetap produktif meskipun menghadapi tantangan seperti cuaca ekstrem dan keterbatasan pupuk.
Kelompok Tani Siarirah, di bawah pimpinan Hatta, telah mengelola lahan ini sejak 2010 dengan pola rotasi tanam meliputi cabai, tomat, dan jagung.
Sistem irigasi masih mengandalkan sumur bor dengan teknik penyiraman manual menggunakan ember. Meski sederhana, lahan ini tetap produktif dan menjadi tulang punggung pangan lokal.
“Kami hadir untuk mendengar dan memahami kendala yang dihadapi petani, serta memberikan motivasi agar mereka terus berinovasi dalam mengelola lahan. Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama,” ujar Iptu Haspar saat berdialog dengan petani setempat.
Kapolsek menekankan pentingnya sinergi antara petani dan aparat kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman untuk pertanian.
“Polsek Tinambung siap mendukung segala upaya yang meningkatkan ketahanan pangan, termasuk memberikan jaminan keamanan di area pertanian. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
Selain memberikan motivasi, Kapolsek juga menyarankan beberapa langkah preventif agar lahan tetap produktif dan aman dari gangguan, seperti pengamanan alat pertanian dan hasil panen.
Kunjungan ini mendapat apresiasi tinggi dari para petani. Ketua Kelompok Tani Siarirah, Hatta, mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Polsek Tinambung.
“Kami merasa didukung, baik secara moral maupun informasi. Kehadiran Polri memberi semangat baru bagi kami untuk terus produktif,” ungkapnya.
Dengan dukungan berkelanjutan, petani berharap sektor pertanian di Tinambung dapat berkembang lebih pesat, mendukung kebutuhan pangan lokal, dan menjadi model ketahanan pangan di Polewali Mandar.
Kunjungan ini juga menjadi bukti nyata bahwa Polri tak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga menjadi mitra strategis dalam pembangunan masyarakat, termasuk sektor vital seperti pertanian.
(Hprs/Mul)