POLEWALI MANDAR, Infosulbar.com,. – Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah terjadinya bencana, Bhabinkamtibmas Desa Sumberjo, Bripka Budiono, S.H., melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat di Dusun Kuningan, Desa Campurjo, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, pada Sabtu (20/07/24).
Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala Desa Campurjo, Mariono, Kadus Dusun Kuningan, Ahmad, Babinsa, serta warga setempat, bertujuan untuk mengurangi risiko banjir dan mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di area tersebut.
Kapolsek Wonomulyo, AKP Sandy Indrajatiwiguna, melalui Bripka Budiono, menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan bagian dari upaya untuk menjaga kesehatan dan keamanan lingkungan.
“Kami ingin mengingatkan masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Dengan kerja sama yang baik, kita dapat menciptakan lingkungan yang sehat dan aman,” ujarnya.
Bripka Budiono juga menghimbau kepada seluruh warga untuk aktif dalam menjaga kebersihan, dengan harapan terciptanya situasi yang aman dan kondusif di Desa Sumberjo.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) demi kehidupan yang lebih baik,” tambahnya.
Kerja bakti ini juga memperkuat sinergi antara pihak kepolisian, TNI, dan masyarakat dalam upaya bersama menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan aman. * Humas Polres Polman.
(Mul)